CITA-CITA
A.
Definisi cita-cita
Setiap
individu pasti mempunyai cita cita. Individu satu dengan yang lainya mempunyai
cita cita yang berbeda. Mreka yang mempunyai cita cita pastilah ingin mengejar
sampai ia meraih cita cita itu. Seperti pepatah “kejarlah cita cita sampai
setinggi langit”. Definisi pepatah tersebut bukan berarti kita harus pergi ke
langit, tetapi mengejar cita cita itu perlu perjuangan dan perjuangan. Maka
kejarlah cita citamu sampai anda benar benar berhasil meraihnya.
Setelah
ulasan sedikit di atas akan di bahas definisi dari cita cita. Cita cita adalah
suatu impian dan harapan seseorang akan masa depanya, ada juga yang mengartikan
bahwa cita cita adalah tujuan hidup dan ada juga yang menganggap cita cita itu
hanyalah mimpi belaka.
Cita
cita sebagai tujuan hidup di definisikan bahwa cita cita di jadikan sebagai
bahan bakar yang akan terus membakar semangat untuk melangkah maju dengan
tujuan hidup yang jelas dan untuk mencapai kesuksesan.
Sebaliknya
orang yang menganggap cita cita adalah mimpi ialah mereka yang sangat merugi.
Mengapa demikian? Karena bagi mereka cita cita tak lebih dari khayalan atau
mimpi pengantar tidur tanpa api yang dapat membakar keinginan untuk melangkah
maju.
Menurut
kamus besar Bahasa Indonesia cita cita adalah keinginan,harapan,tujuan yang
selalu ada dalam fikiran.
Dari
definisi di atas dapat di simpulkan bahwa cita cita adalah suatu keinginan yang
selalu di dambakan seseorang, yang muncul dari hati mereka dan tekad untuk
mencapai kesuksesan di masa depan.
B. Manfaat cita-cita
Kita
mungkin sudah bisa menyadari betapa pentingnya mempunyai cita cita. Hal
tersebut harus di imbangi dengan usaha untuk mrnggapainya. Manusia tanpa cita
cita di ibaratkan air yang mengalir dari pegunungan menuju dataran rendah,
mengikuti kemana saja alur sungai membawanya. Untuk mencapai cita cita pu harus
di sertai kerja keras dan pantang menyerah. Kalu di bayangkan, percuma saja
bukan, punya cita cita tapi tidak mau bekerja keras.
Di bawah
ini sebab dan manfaat adanya cita cita sebagai berikut :
1. Cita cita sebagai tumpuan.
Dengan
bercita cita ia akan menjadi satu tumpuan atau focus dalam mendapatkan sesuatu
dalam kehidupan. Seperti sebuah perjalanan tentunya kita punya tujuan dan
lokasi yang telah di tetapkan.
2. Cita cita sebagai rancangan.
Dengan
adanya cita cita ia akan mendidik dan mengajari dalam membuat suatu rancangan
atau gambaran masa depan. Karena kita sudah mengetahui pentingnya merancang
sesuatu terlebih dahulu. Tanpa suatu rancangan berarti kta merencanakan
kegagalan.
3. Cita cita sebagai kekuatan dan
kelemahan diri.
Dengan
bercita cita kita akan mengetahui kekuatan dan kelemahan diri kita sendiri.
Mengetahui kekuatan diri lebih mudah daripada mengetahui kelemahan diri. Dengan
mengetahui kelemahan diri maka kita dapat segera memperbaiki kelemahan
tersebut.
4. Cita cita sebagai kisah penggambaran
atau pengalaman berharga.
Dalam
mencapai cita cita pastinya penuh dengan liku liku dan cobaan. Hal ini bukan
hanya sebagai bahan cerita tetapi dapat dijadikan satu pelajaran yang berguna
untuk masa depan kelak. Pengalaman berharga untuk diri sendiri sekaligus untuk
orang lain.
5. Cita cita sebagai prangsang.
Dengan tergenggam cita cita ditangan, ia akan menjadi
perangsang dan motivasi untuk mencapainya. Ia akan mendatangkan satu momentum
yang kuat dalam diri untuk terus berusaha dan berusaha.
Dari
uraian di atas dapat di ambil kesimpulan manfaat cita cita adalah:
1)
Adanya
jalan atau arah yang jelas. Tujuanya yaitu mengejar cita cita dan berusaha
sekuat mungkin untuk mengejar cita cita tersebut.
2)
Mental
dan niat semakin terasah dengan melawan segala hambatan cita cita.
3)
Terus
belajar dan berlatih. Seiring dengan adanya cita cita yang kuat kita akan
berusaha meningkatkan kemampuanya dengan belajar dan berlatih.
C. Tujuan Cita-cita
Tujuan
cita cita dapat diibaratkan seperti membangun rancangan bangunan kehidupan
seseorang. Tujuanya yaitu bangunan yang tersusun dari batu bata
keterampilan,semen ilmu,dan pasir potensi diri.
Di samping
cita cita mempunyai manfaat cita cita juga mempunyai tujuan.
Tujuan
cita cita adalah sebagai berikut :
1. Cita cita memberi kita harapan.
Dengan
memiliki cita cita berarti kita memiliki harapan, ini sangat penting karena itu
kita harus memiliki cita cita agar mempunyai harapan dalam hidup.
2. Cita cita membuat kita peka terhadap
arah.
Tanpa
adanya cita cita kita tidak tahu kemana kitamelangkah. Arah bias kita artikan
sebagai tindakan. Tindakan yang kita lakukan sesuai cita cita yang kita
impikan.
3. Cita cita memberi kita semangat.
Setiap orang akan sangat bersemangat jika bias meraih sesuatu
yang bernilai baginya. Karena itu dengan memiliki cita cita orang akan menjadi
lebih semangat. Dalam berbagai hal, cita cita akan member semangat yang menyala
nyala kepada pemiliknya. Inilah yang menyebabakan orang yang memiliki cita cita
biasanya punya semangat tinggi.
4. Cita cita membuat kita fokus.
Cita cita membuat kita fokus pada apa yang harus kita harus
kita lakukan. Jika kita sudah fokus maka kita bisa memprioritaskan serta
berkomitmen untuk melaksanakanya. Cita cita juga menolong kita untuk menyeleksi
mana kebiasaan yang perlu di singkirkan dan mana yang perlu di pertahankan.
Dari uraian di atas
dapat di simpulkan bahwa tujuan cita cita adalah :
1. Memberikan tujuan dan harapan serta
impian hidup.
2. Sebagai pengarah untuk melangkah
maju.
3. Penyemangat untuk meraih sesuatu.
4. Sebagai titik fokssus yaitu
kesuksesan hidup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar